MATERI AKIDAH AKHLAK KELAS 8 SEMESTER 1 MTS AL MANAAR MUHAMMADIYAH
Iman kepada kitab- kitab Allah SWT, ialah mempercayai dan meyakini dengan sepenuh hati bahwa Allah SWT telah menurunkan kitab- kitab suci nya kepada Rasul- rasul pilihannya.
Kitab- kitab Allah merupakan petunjuk dan pedoman bagi manusia agar tidak kehilangan arah dalam menjalani hidup.termasuk kitab Al-Qur'an.(lihat dan tulislah beserta terjemahannya Q.S An-nisa ayat 146)
C. MACAM- MACAM, FUNGSI, DAN ISI KITAB- KITAB ALLAH SWT
1. Macam- macam Kitab Allah SWT
d. Kitab Al-Qur’an al-karim; kitab ini diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW pada abad ke-6 Masehi di Kota Mekah, Madinah, dan sekitarnya.
Selain menurunkan kitab-kitab nya Allah SWT juga menurunkan beberapa suhuf.
Suhuf adalah wahyu atau firman Allah SWT yang diberikan kepada para Nabi dan rasul serta tidak wajibmengajarkannya kepada umat manusia.
Kitab dan suhuf pada hakikatnya adalah sama,yaitu wahyu Allah yang diturunkan kepada para rasul pilihannya.Namun ada yang mendasar dari keduanya antara lain:
a. Kitab adalah wahyu Allah yang diturunkan kepada para Rasul untuk diajarkan kepada manusia sebagai pentunjuk dan pedoman hidupnya.Adapun suhuf adalah wahyu Allah yang diberikan kepada para Rasul dan tidak wajib diajarkan kepada manusia.
b. Isi kitab lebih lengkap dan sempurna daripada suhuf
c. Kitab dibukukan dalam satu kumpulan, tulisan atau hafalan yang menjadikannya utuh sebagai satu kumpulan wahyu.
Sedangkan suhuf tidak dibukukan sejak diturunkannya.sehingga tercatat dalam bentuk satuan.misalnya Nabi Adam a.s menerima 10 suhuf.
2. Fungsi Kitab Allah SWT
a. Sebagai petunjuk dan pedoman hidup manusia
b. Sebagai landasan hukum dan etika
c. Sebagai tempat kembalinya persoalan
3.Isi kitab-kitab Allah SWT
a). Isi pokok kitab zabur Nabi Daud a.s
Pokok-pokok ajaran kitab zabur adalah:
1. Ajaran akidah tauhid yang mengesakan Allah SWT
2. Hukum-hukum ibadah dan muamalah
Buka Al-Qur'an kemudian tulis(Q.S. Al-Anbiya : 78)
Dengan demikian secara garis besar isi pokok kitab zabur sama dengan kitab Al-Qur'an yang diturunkan kepada Nabi Muhammad Saw. Jadi kita wajib beriman kepadanya sebagai kitab yang mengandung kebenaran hukum-hukum Allah dan ajaran agama nya
b. Isi pokok kitab Taurat Nabi Musa a.s:
1). Taurat mengajarkan keesaan Allah SWT bahwa tidak ada Tuhan selain Allah.
2).Taurat mengajarkan bagaimana tata cara beribadah kepada Allah SWT sesuai hukum dan aturan yang telah di tentukan Allah untuk umat Nabi Musa yaitu diperintahkan beribadah pada hari Sabtu.
c). Isi pokok kitab Injil Nabi Isa a.s:
1. Ajaran Akidah Tauhid yakni ajaran tentang keesaan Allah SWT.berarti tidak benar apa yang mereka katakan bahwa bahwa Nabi isa itu anak Allah, maryam istrinya,sehingga ada tiga Tuhan.
2. Injil menjelaskan hukum-hukum Allah baik yang halal maupun yang haram. Selain itu, juga membenarkan isi kitab-kitab Allah terdahulu sebagaimana firman Allah:
(Tulis Ayat Al-Qur'an surat Ali Imran ayat 50)
d). Isi pokok kitab Al-Qur'an
1. Al-Qur'an mengajarkan Aqidah Tauhidyakni ajaran tentang keesaan Allah dan ttata cara menyembahnya.
2. Al-Qur'an mengajarkan Ibadah dan syariah yaitu cara-cara pengabdian kepada Allah berdasarkan hukum dan aturan yang dikehendaki nya.
3. Al-Qur'an mengajarkan hukum pergaulan baik antara manusia dengan sesamanya maupun manusia dengan Tuhannya.
4. Al-Qur'an menjelaskan tentang hak dan batil ynang halal dan haram
5. Al-Qur'an sebagai petunjuk dan pedoman ilmiah karena didalamnya dijelaskan tentang bagaimana proses penciptaan dan pembuatan manusia, binatang dan alam semesta sehingga mendorong manusia untuk menggunakan akalnya.
6. Al-Qur'an menjelaskan tentang keterangan alam gaib.
7. Al-Qur'an mengisahkan umat terdahulu
8. Al-Qur'an memberi kabar gembira dan sekaligus peringatan bagi mereka yang melakukan keburukan.kabar gembira disampaikan bagi mereka yang beramal shaleh.
D. PERILAKU YANG MENCERMINKAN BERIMAN KEPADA KITAB-KITAB ALLAH SWT
1. Taat beribadah kepada Allah SWT
2. Menghindari perbuatan maksiat
3. Berbakti kepada orang tua, guru dan sesama
Senin, 21 September 2020
Ulangan Harian!
Senin, 19 Oktober 2020
Komentar
Posting Komentar