MATERI AKIDAH AKHLAK KELAS 7 SEMESTER 2 2020/2021

                                
Senin, 25 Januari 2021
                                BAB 1
          MEMAHAMI AL-ASMAUL HUSNA

A. Al-Aziz
1. Pengertian Al-Aziz
    Al-Aziz artinya dia yang maha perkasa.
Perkasa artinya memiliki kekuatan yang sempurna dan luar biasa.tidakbada yang Maha perkasa selain Allah.
    Dalam Al-Qur'an, kata Al-Aziz banyak disebut diberbagai ayat sebagai penguat atas penjelasan dalam ayat-ayat tersebut.terdapat kurang lebih 102 ayat Al Qur'an yang menyebut kata Al-Aziz dengan fungsi yang sama, yaitu untuk menunjukkan bahwa Allah SWT maha perkasa, digdaya, mandraguna.
    Di antara ayat-ayat Al Qur'an yang menjelaskan Asmaul Husna Al-Aziz ialah sebagai berikut:
Artinya: 
Dialah Allah, tidak ada Tuhan selain dia. Maha raja, yang maha suci, yang maha sejahtera, yang menjaga keamanan, pemelihara keselamatan, yang maha perkasa, yang maha kuasa, yang memiliki segala keagungan, maha suci, Allah apa yang mereka persekutukan. (Q.S Al-Hasyr:23)

2. Bukti Kebenaran tanda-tanda kebesaran Allah Melalui pehaman terhadap Al-Aziz

      Dalam sejarah Islam, sejak dulu sampai sekarang banyak orang yang mengakui dirinya Tuhan yang memiliki kekuatan dan keperkasaan seperti Raja Fir'aun.namun pada kenyataannya mereka tidak bisa melawan Allah dan pada akhirnya mereka mati dengan keadaan yang hina.

3.Perilaku orang yang mengamalkan Al-
Aziz:
a. Perilaku cinta ilmu
b. Perilaku rendah hati
c. Perilaku mandiri

B. AL-GAFAR
1. Pengertian Al-Gafar
     Al-Gafar artinya maha pengampun.Allah akan mengampuni segala dosa  terkecuali dosa mempersekutukannya.
Sifat Al-Gafar dalam Al-Qur'an disebut lima kali, yaitu terdapat pada surat berikut ini:
a. Taha ayat 82
b. Sad ayat 65
c.Azzumar ayat 5
d. Al-Mumin ayat 42
e. Nuh ayat 10

2. Bukti kebenaran tanda-tanda kebesaran Allah melalui pemahaman terhadap sifat Allah Al-Gafar
      Di dunia ini tidak luput dari dosa termasuk para nabi dan Rasul Allah apalagi manusia.contoh Nabi Yunus berdosa meninggalkan kaumnya sehingga ia dibuang di tengah laut.kemudian Nabi Adam dan Siti hawa berdosa karena memakan buah khuldi. Tapi setelah mereka bertobat dengan tobat yang sebenar benarnya maka Allah mengampuni segala dosanya.

3. Perilaku orang yang mengamalkan sifat Allah Al-Gafar
a. Perilaku pemaaf
b perilaku tidak pendendam
c. Perilaku tegas

C. AL-BASIT
1. Pengertian Al-Basit
    Al-Basit artinya yang maha lapang.maksudnya, Allah maha lapang dan melapangkan rezeki hamba hambanya yang dikehendaki

2. Bukti kebenaran tanda-tanda kebesaran Allah melalui pemahaman terhadap sifat Al-Basit

     Di dunia ini, kehidupan orang bermacam-macam ada yang kaya ada yang kurang mampu.namun Allah berjanji barang siapa yang rajin dan bekerja keras maka akan di lapangan segala rezekinya.

3. Perilaku Orang Yang mengamalkan sifat Allah Al-Basit
a. Perilaku kerja keras
b. Perilaku ikhlas
c. Perilaku percaya diri

Senin, 22 Maret 2021
D. AN-NAFI'
An-nafi' artinya yang maha pemberi manfaat.
Perilaku orang yang mengamalkan sifat Allah An-nafi':
a. Perilaku dermawan
b perilaku rukun dan damai
c. Perilaku tanggung jawab

E. AR-RAUF
Ar-rauf artinya yang maha pengasih atau maha belas kasih. Sifat Allah Ar-rauf disebut dalam Al-Qur'an sebanyak 11 kali.
Perilaku orang yang mengamalkan sifat Ar-rauf:
a. Perilaku saling mengasihi
b. Perilaku dermawan
c. Perilaku lembut

F. AL-BARR
Al-Barr artinya yang maha melimpahkan kebaikan.
Perilaku orang yang mengamalkan sifat Allah Al-Barr:
a. Perilaku menghargai orang lain
b. Perilaku peduli terhadap sesama
G. AL-FATTAH
Al-fattah artinya yang maha pemberi keputusan.
Perilaku orang yang mengamalkan sifat Allah Al-Fattah:
a. Perilaku cinta kebenaran
b. Perilaku tegas dan pemberani

H. AL-'ADL
AL-'ADL artinya Allah maha adil dalam menetapkan dan memutuskan suatu perkara.
Perilaku yang mencerminkan bahwa Allah bersifat AL-'ADL:
a. Bersikap Istiqamah
b. Bersikap musawah
c. Bersikap amanah

I. AL-QAYYUM
Al- Qayyum artinya yang maha berdiri sendiri lagi senantiasa terus menerus mengurus makhluknya.
Perilaku orang yang mengamalkan makna sifat Allah Al-Qayyum:
a. Perilaku tidak bergantung kepada orang lain
b. Perilaku tidak putus asa


Senin, 5 April 2021
                                BAB 2
BERIMAN KEPADA MALAIKAT-MALAIKAT           ALLAH SWT.DAN MAKHLUK GAIB                             SELAIN MALAIKAT

Malaikat adalah salah satu makhluk Allah yang ghaib atau tidak tampak oleh mata yang diciptakan Allah dari cahaya (nur). Malaikat tidak mempunyai nafsu, tetapi mempunyai akal.Dia dapat menjelma ini menyerupai apa saja sesuai dengan kehendak Allah. Malaikat memiliki kekuatan luar biasa sifatnya yang sebangsa roh membuatnya tidak tidak membutuhkan makan dan minum apalagi pakaian seperti halnya manusia.

Malaikat diciptakan Allah SWT untuk melakukan tugas dan kewajiban yang diberikan Allah kepadanya demi teraturnya alam semesta. Jumlah malaikat begitu banyak dan hanya Allah lah yang tau akan hal itu.namun ada beberapa Malaikat yang wajib diketahui oleh setiap muslim, yaitu Malaikat yang disebut sebagai malaikat karubiyyin (Penghulu para malaikat) diantaranya:
1. Jibril
2. Mikail
3. Israfil
4. Izrail
5. Mungkar
6. Naksir
7. Raqib
8. 'Atid
9. Malik
10. Ridwan

      Kita wajib beriman kepada Malaikat dan mengamalkan keimanan tersebut dalam kehidupan sehari-hari.artinya, kita harus meyakini bahwa adanya Malaikat untuk mengawasi dan mencatat amal perbuatan manusia.
Firman Allah SWT:




Komentar

Postingan populer dari blog ini

MATERI BAHASA SUNDA KELAS 8 SEMESTER 1 MTS AL- MANAAR MUHAMMADIYAH

MATERI AKIDAH AKHLAK KELAS 9 SEMESTER 2